PERSGRAMATIKA.COM MAKASSAR — Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (HIMAPRODI PBSI) Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali melaksanakan kegiatan Kampanye Pengutamaan Bahasa Indonesia dalam rangka memperingati bulan bahasa yang diselenggarakan di SLBN 1 Makassar. Sabtu (26/10)
Tahun ini merupakan tahun kedua HIMAPRODI PBSI DEMA JBSI FBS UNM melaksanakan Perayaan Bulan Bahasa di SLB Negeri 1 Makassar.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Dekan III Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM), Dr. Syamsu Rijal, S.Pd., M.Hum., yang menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif mahasiswa PBSI dalam mengadakan kegiatan produktif ini secara rutin setiap tahunnya. “Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia merasa berkewajiban untuk menggaungkan bulan bahasa melalui program produktif ini,” ujarnya.
Salah satu agenda utama perayaan kali ini adalah sosialisasi pembuatan SIM yang bekerja sama dengan Kasatlantas Polrestabes Makassar. Melalui sosialisasi ini, siswa-siswi SLB Negeri 1 Makassar dikenalkan pada pentingnya memiliki SIM secara legal, baik secara teori maupun praktik. Pihak sekolah menyambut baik kegiatan ini karena bermanfaat tidak hanya bagi siswa, tetapi juga bagi para guru.
“Kegiatan sosialisasi pembuatan SIM yang digelar hari ini sangat bagus. Semoga kerja sama dengan Kasatlantas Polrestabes Makassar ini bermanfaat bagi siswa-siswi dan para guru,” ujar salah satu guru SLB Negeri 1 Makassar.
Selain itu, penampilan siswa berupa tari tradisional, pembacaan puisi, mendongeng, dan menyanyi turut memeriahkan acara ini.
Reporter: Rahilda Arsyfananda